Home » » Budayakan Mengonsumsi Buah dan Sayuran!

Budayakan Mengonsumsi Buah dan Sayuran!

Budayakan Mengonsumsi Buah dan SayuranSebagian dari kita pasti ada yang tergolong tipe orang yang "lapar mata" sehingga camilan pun menjadi alternatif lain sebagai pengisi perut, baik itu di saat lapar maupun tidak. Nah, dari sekian jenis camilan yang ada (kita sebut saja misalnya gorengan, permen, cokelat, ice cream, dan sebagainya), ada baiknya --bahkan dianjurkan-- bagi kita untuk membudayakan mengonsumsi buah dan sayuran sebagai alternatif camilan.

Kegunaan Buah dan Sayuran

Kandungan zat gula dan asam pada buah cukup tinggi, sedangkan pada sayuran sangat rendah. Serat sayuran umumnya lebih keras dan padat daripada buah. Selain itu, sebagian besar sayuran kaya akan hidrat arang, serat, vitamin, dan mineral, serta semua jenis sayuran yang berwarna hijau gelap biasanya kaya dengan betakaroten. Sayur dan buah juga dapat menjadi alas yang membantu kesiapan usus pada saat menerima makanan utama. Usus tidak akan dipusingkan lagi dengan proses tahap pencernaan awal karena sudah dilakukan oleh enzimnya sendiri.

Perlu kita ketahui, bahwa kurang mengonsumsi buah dan sayur selain dapat menyebabkan sembelit juga dapat menyebabkan kulit tampak kusam, kering, dan menyebabkan terjadinya penuaan dini. Sebaliknya, buah dan sayur dapat membantu memperlambat penuaan dini dan kerutan di wajah.

Tips Mengonsumsi Buah dan Sayuran

Di bawah ini adalah sedikit tips yang bisa digunakan untuk membudayakan konsumsi buah dan sayuran di dalam keseharian hidup kita, di antaranya:
  • Sebelum membeli, pastikan kita memilih buah dan sayur yang berkualitas baik. Cucilah dengan air mengalir untuk mengurangi efek pestisida. Untuk buah dan sayur yang dimakan langsung, cucilah dengan menggunakan air matang.
  • Mengonsumsi langsung buah dan sayur yang dibeli merupakan langkah terbaik. Kendati begitu, menyimpannya di lemari pendingin juga tidak dilarang. Hanya perhatikan lama penyimpanannya, karena semakin lama buah dan sayur tersimpan di lemari pendingin, semakin akan berkurang kandungan gizi dan seratnya.
  • Jangan memasak terlalu lama untuk jenis sayuran tertentu, karena akan mengurangi bahkan merusak kandungan vitamin dan mineral sayur. Masaklah sebentar dengan warna hijau yang masih segar.
  • Makanlah perlahan dan sedikit demi sedikit. Hindari mengonsumsi secara sekaligus, karena kemungkinan sebagian besar buah dan sayur itu tidak akan sempat bersentuhan dengan asam lambung dan langsung terbuang. Berhentilah makan bila sudah merasa kenyang, agar lambung bisa bekerja dengan normal.
* * * * *

4 komentar:

  1. Bagus nh info..!!!
    Cara translate pakai yamli :
    1.Masuk yamli
    2.Klik Translate yang ada dibagian bawah
    3.Masukkan teks yang akan ditranslate di kotak bagian kiri
    4.Pilih bahasa teks pada pojok kanan atas kotak
    5.Pilih bahasa hasil translate pada kotak sebelah kanan
    6.Tunggu beberapa saat sampai proses selesai

    BalasHapus
  2. to Prapatan Kertek :
    Trims sekali atas balasannya, sekaligus trims juga atas kunjungannya ke sini :D
    Oke Bang, saya akan coba lagi sesuai petunjuk di atas. Semoga kali ini berhasil \0_0/

    Salam sukses selalu, Bang :D
    DANY 'Joy'

    BalasHapus
  3. to Ishal
    Semoga bermanfaat... :-)

    BalasHapus

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Joy's Inspiration - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger